Kolaborasi Dosen FTP Unud, Laksanakan Pengembangan Produk Brownies Cascara Crispy sebagai Camilan Sehat Berbasis Hasil Samping Kulit Kopi Tinggi Serat dan Antioksidan, serta Bernilai Ekonomis

Dosen Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana Sayi Hatiningsih, S.TP., M.Si., tergabung dalam tim pengabdian bersama I Komang Budi Mas Aryawan, S.Pd., M.Pd., I Made Endra Kartika Yudha, S.E., M.Sc., Prof. Dr. Ir. Bambang Admadi H., M.P., dan Ratna Sari Widiastuti, S.Si., M.Sc., serta mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana Alizza Zahira Prameswari, Jason Patrick Kenardi, Ni Made Mutia Pradnyawangi, Ida Ayu Agung Prapita Hermayuli, I Putu Agus Artawan, Nadiyah Az-Zahra Puspita Rani, Putu Trisna Maharani, Wayan Arlyana Anantha, dan I Wayan Mulya Adi Saputra, melalui Program Hibah Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kemendikbudristek tahun 2024, kembangkan hasil samping kulit kopi arabika menjadi produk Brownies Cascara Crispy sebagai camilan yang bukan hanya enak, tetapi juga tinggi serat dan antioksidan serta bernilai ekonomis, bersama Kelompok Tani Dharma Kriya, Desa Belantih, Kecamatan Kintamani, Bangli, Bali.

Melalui program kegiatan PKM ini menunjukkan bahwa 95% masyarakat mitra puas dengan kegiatan PKM yang dilakukan oleh tim. Dari kegiatan PKM ini ada beberapa manfaat yang diperoleh masyarakat mitra yaitu: (1) masyarakat mitra mendapatkan ketrampilan dan pengetahuan dalam membuat Brownies Cascara Crispy (Brownies Crispy dengan penambahan kulit kopi), dan digital marketing melalui penjualan marketplace Shopee, dapat diakses melalui link https://id.shp.ee/jAW7ms6, (2) masyarakat mitra memiliki motivasi untuk berwirausaha, dan menjadi lebih aktif, serta memiliki kreatifitas dalam mengembangkan usaha/bisnis Brownies Cascara Crispy sebagai sumber pendapatan tambahan guna meningkatkan kesejahteraan para petani kopi, (3) berkurangnya limbah kulit kopi berkontribusi terhadap keberlanjutan usaha perkebunan kopi rakyat di Desa Belantih, dan lingkungan karena hasil samping/kulit kopi termanfaatkan menjadi produk bernilai ekonomi “zero waste”. Adapun dari keberlanjutan program PKM ini yaitu program pelatihan tidak hanya membuat produk Brownies Cascara Crispy saja melainkan produk lain berbahan kulit kopi, dan pemanfaatan digital marketing menggunakan media sosial Facebook, dan Instagram.