Pengumuman Wisuda Universitas Udayana ke-137

Dalam rangka pelaksanaan Wisuda ke-137 Universitas Udayana yang akan dilaksanakan pada tanggal 29 Agustus 2020 secara daring, dengan ini diumumkan hal-hal sebagai berikut :
  1. Pendaftaran dilaksanakan mulai tanggal 23 Juni 2020 sampai dengan tanggal 30 Juli 2020 secara online dan sudah diverifikasi oleh Fakultas, pada https://imissu.unud.ac.id pada menu SIMAK.
  2. Calon wisudawan agar memastikan kesamaan data yang diinput pada https://imissu.unud.ac.id pada menu SIMAK.
  3. Bukti pembayaran Wisuda diunggah di SIMAK sebesar Rp. 900.000,- di Bank BNI melalui Rekening atas nama : RPL 037 Univ. Udayana Penerimaan, No.2909201260, dan bagi lulusan mahasiswa Diploma dan S1 mulai angkatan 2012 yang menggunakan Sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT) tidak dikenakan pembayaran Wisuda.
  4. Bagi calon Wisudawan jenjang Profesi yang telah mengikuti wisuda jenjang Sarjana, wajib membayar biaya wisuda sesuai dengan poin 3 di atas.
  5. Pas photo berwarna, ukuran 4 x 6 cm sebanyak 2 (dua) lembar latar belakang biru (kode warna RGB : #0016e3) ditempatkan dalam amplop, dengan ketentuan dan persyaratan seperti terlampir dan dikumpulkan pada saat cap jempol ijazah yang jadwalnya ditentukan kemudian.
  6. Jadwal pengambilan toga akan diumumkan kemudian.

Demikian pengumuman ini disampaikan.